Jumat, 24 September 2010

Evaluasi Ramadhan

"Merugilah seseorang yang bulan Ramadhan datang kepadanya kemudian pergi sebelum ia mendapat ampunan"

Rosulullah selalu mengingatkan kepada umatnya agar memanfaatkan bulan Ramadhan untuk bertaubat kepada Allah SWT.  Orang yang diberi kesempatan bertemu bulan Ramadhan dan tidak segera bertaubat termasuk orang yang merugi.  Dari Abu Hurairah, ia berkata, 'Rasulullah bersabda: "Merugilah seseorang yang bulan Ramadhan datang kepadanya kemudian pergi sebelum ia mendapat ampunan."(HR. At-Tirmidzi)
Bagi orang beriman, bulan suci adalah kesempatan besar untuk meminta ampunan Allah atas segala dosa yang telah dilakukan pada bulan-bulan sebelumnya. Hal inilah yang dilakukan oleh para sahabat dan orang-orang shaleh.
Dari Jabir bin Samurah, ia berkata, 'Rasulullah bersabda: 'Jibril datang kepadamu dan berkata,'Wahai Muhammad, barang siapa yang menemui bulan Ramadhan lalu ia wafat dan tidak diampuni baginya, maka ia dimasukkan ke neraka, lalu Allah menjauhkannya. Bacalah amin. Maka aku membaca "Amin'."(HR. Ibnu Hibban dalam Shahih-nya, dan at-Tabrani dalam al-Kabir)
Bulan Ramadhan adalah bulan penuh berkah dan kebaikan.  Allah memberinya keutamaan yang banyak.  ia menjadikannya bulan kebaikan, bulan taubat dan penebus dosa dan kesalahan.  Padanya diturunkan rahmat, diangkat derajat, dibukakan pintu-pintu surga, ditutup pintu-pintu neraka, dan dibelenggu syetan-syetan nakal.
Taubat bukan hanya untuk orang yang berdosa, tetapi juga berlaku bagi setiap orang yang beriman yang ingin mendapatkan keberuntungan di dunia dan akhirat.
Saat ini kita telah ditinggalkan Ramadhan, sebaiknya kita tetap menjaga amalan-amalan baik, sholat, puasa, menjaga nafsu, menghindari segala perbuatan dosa dan mungkar, karena kita tidak tahu apakah kita akan dipertemukan kembali dengan Ramadah tahun depan.
Semoga kita diberi kekuatan oleh Allah untuk melakukannya Amin (Bahrul Ulum

Tidak ada komentar:

Posting Komentar